Resep Cara Membuat Es Mambo Yang Nikmat dan Praktis

Resep Cara Membuat Es Mambo Yang Nikmat dan Praktis-Salah satu jenis jajanan es yang disukai anak-anak saat pada zaman 90an  dulu adalah es mambo karena es jenis ini rasanya yang manis, tampilan menarik, murah ditambah lagi dengan varian rasanya yang beragam salah satunya adalah Es Mambo Rasa Kacang Ijo.

Tapi kali ini saya tidak akan share resep es mambo kacang ijo tapi akan berbagi Resep Es Mambo Pelangi dimana jenis es mambo ini mempunyai penampilan yang menarik menyerupai tampilan warna pelangi. Diluar sana banyak dijual Es mambo pelangi dan anak-anak sangat menyukainya tapi disini timbul kekuatiran terutama bagi orang tua tentang jajanan ini, karena ditakutkan apakah es jenis ini higienis cara buatnya? apakah bahannya mengandung zat pewarna berbahaya? tapi di benak orangtua tersirat pikiran seperti itu mending buat sendiri es mambo pelangi ini.
Okelah tanpa berlama-lama saya akan share Resep Cara Membuat Es Mambo Yang Nikmat dan Praktis
Resep Cara Membuat Es Mambo Yang Nikmat dan Praktis


Bahan Membuat Es Mambo Pelangi :

  • 1 bungkus Nutrijell Plain
  • 2 sendok makan  Susu Kental Manis
  • 2 sendok makan Maizena
  • 2 liter Air
  • Pewarna Makanan yang aman (sesuai selera)
  • 1/2 sendok teh Essence Vanila
  • 200 gram Gula pasir


Cara Membuat Membuat Es Mambo Pelangi :

  1. Pertama, Masak semua bahan dalam panci kecuali bahan pewarna. dimasak sampai mendidih, lalu matikan 
  2. Larutan jelly yang telah masak tadi dibagi menjadi 5 di sebuah wadah terpisah, lalu beri masing-masing pewarna makanan. lalu dinginkan dengan cara memasukkan ke dalam kulkas kurang lebih selama 1 jam.
  3. Langkah terakhir, Keluarkan larutan jelly dari kulkas, lalu masukkan ke plastik es mambo dengan menyusun warnanya sesuai selera kemudian ikat dan masukkan ke dalam frezzer hingga menjadi beku. Setelah beku, es mambo pelangi buatan anda siap untuk disajikan





Nah begitulah Bunda Resep Membuat Membuat Es Mambo Pelangi  Semoga bisa dipraktekkan ya Bun! Share ya bunda resep ini
0 Komentar untuk "Resep Cara Membuat Es Mambo Yang Nikmat dan Praktis"

Silakan anda berkomentar harap menggunakan kata-kata yang bijak terimakasih

Dapatkan Update Resep Terbaru dengan klik "LIKE"

Back To Top